BLANGPIDIE | INTIMES.co.id – Salah seorang siswi Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) Unggul Tunas Bangsa Aceh Barat Daya (Abdya), Shafira Isbah Riskiana, terpilih sebagai peserta Jambore Nasional Generasi Hijau angkatan IX 2023.

Shafira merupakan satu-satunya siswi asal Abdya yang ikut dalam ajang Jambore Nasional tersebut, setelah berhasil bersaing dengan ribuan peserta se-Indonesia. “Alhamdulillah saya lolos menjadi salah satu peserta Jambore nasional generasi hijau 2023,” kata Shafira, Jumat (7/4).

Untuk bisa mengikuti seleksi tersebut, kata Shafira, peserta harus membuat esai terkait food waste dan video kampanye, prestasi yang diraih serta pengalaman organisasi.  Dalam hal ini, sebutnya, panitia memberikan tenggang waktu selama satu bulan utuk masing-masing peserta dapat menyelesaikannya.

Berkat doa orang tua dan dukungan para guru serta sahabat,  Safira berhasil menyelasaikan tugas lebih cepat dari waktu yang telah ditentukan. “Tengang waktu yang diberikan satu bulan lebih, namun berkat dorongan guru dan teman-teman, selesai semua kurang dari satu bulan,” tutur remaja kelahiran 11 Mei 2006 itu.

“Jadi dari semua itu barulah pihak Panitia menilai dan memutuskan Peserta yang Lolos untuk berkompetisi dengan lebih kurang 9 ribu peserta se indonesia,” lanjutnya. Shafira menceritakan, ia mendapatkan informasi informasi tentang Jambore Nasional Generasi Hijau angkatan IX 2023 itu berawal dari media sosial (medsos).

“Begitu dapat informasi dan dukungan dari sekolah, saya bismilah dan alhasil saya lolos,” tutur siswi SMAN Unggul Abdya itu. Shafira mengungkapkan, diri sangat senang dan bangga karena bisa lolos tingkat Nasional setelah bersaing dengan ribuan peserta yang ikut seleksi dalam ajang tersebut.

“Dari sekitar 9.250 pendaftar yang lolos  hanya 210 orang peserta saja diambil, dan Provinsi Aceh ada sekitar 8 orang delegasi termasuk saya satu-satunya perwakilan Abdya,” imbuhnya. Shafira berharap, agar kesempatan emas yang telah ditorehkan itu bisa mengantarkan dirinya ke Bandung Jawa Barat pada 31 juli sampai 4 agustus 2023. “Alhamdulillah senang karena diterima bangga bisa mewakili nama sekolah, Abdya dan Provinsi Aceh ke ajang Nasional,” imbuhnya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news intimes.co.id