INTIMES.co.id  | Jakarta – Rumah Sakit (RS) Adam Malik bersama tim dokter King Salman Humanitarian Aid and Relief Center (KSRelief) dari Arab Saudi berhasil menyelesaikan operasi jantung terhadap 35 pasien dalam program tahap ketiga selama sepekan terakhir.

Misi operasi jantung tahap ketiga sekaligus program alih iptek kerja sama dengan Arab Saudi tersebut berlangsung di Pusat Jantung Terpadu RS Adam Malik pada 6-13 Agustus 2024.

Direktur Utama RS Adam Malik yang diwakili oleh Direktur Medik dan Keperawatan dr Otman Siregar SpOT(K) menyampaikan program tahap ketiga kerja sama dengan KSRelief ini melakukan operasi jantung terhadap pasien dewasa.

“Misi kunjungan kali ini melakukan operasi jantung terbuka untuk pasien-pasien dewasa, untuk pasien jantung kompleks, dan prosedur kateterisasi atau non-bedah untuk kasus-kasus yang kompleks juga,” jelasnya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news intimes.co.id
Adi Khairi
Editor
Farizi
Reporter