INTIMES.co.id | BANDA ACEH – Pemerintah Aceh melalui Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (UKM) resmi menutup event Aceh UMKM Expo 2024 yang berlangsung sejak 28-30 Juni 2024.

Kegiatan tahunan tersebut ditutup oleh Panjabat (Pj) Gubernur Aceh yang diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Aceh Ir. Zulkifli, Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Minggu (30/6/2024) malam.

Dalam kesempatan itu, Zulkifli mengatakan, bahwa Expo UMKM ini merupakan kegiatan berkelanjutan yang dilaksanakan secara berkesinambungan di seluruh Aceh.

“Tujuannya, selain untuk memperkenalkan produk khas lokal Aceh, juga untuk memperluas pemasaran, menjalin kemitraan dengan konsumen, serta mendorong adanya feedback terkait upaya peningkatkan kualitas produk,” ucap Zulkifli

Ia menyampaikan, Expo UMKM ini tidak hanya menampilkan produk yang berkembang di kawasan perkotaan, tapi juga memperkenalkan produk dari berbagai gampong (desa).

“Dan sudah menjadi misi Pemerintah Aceh untuk mempromosikan usaha itu demi meningkatkan daya saing di ruang publik,” ungkap Zulkifli.

Ia menyebut, expo seperti ini akan terus berlanjut sehingga berbagai usaha kreatif Aceh semakin dikenal secara luas. Sebagaimana yang telah berjalan selama dua hari ini, Expo UMKM Aceh 2024 ini berlangsung cukup meriah.

Menurutnya, interaksi antara masyarakat dengan pegiat usaha berjalan sangat aktif. Sehingga diharapkan interaksi ini tidak hanya terjalin melalui tatap muka, tapi berlanjut melalui jaringan digital agar semakin luas.

“Oleh karena itu kita juga mendorong pegiat UMKM Aceh sigap memanfaatkan digital marketing sehingga informasi produk mudah menyebar ke seluruh dunia,” ujar Zulkifli.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Kegiatan T. Faisal Saputra mengatakan, bahwa selama tiga hari pelaksanaan event tersebut terjadi perputaran ekonomi mencapai Rp 3,4 miliar lebih.

“Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Aceh mencatat transaksi penjualan yang terjadi selama tiga hari pelaksanaan Aceh UMKM Expo mencapai Rp 3,4 miliar lebih, dengan total kunjungan lebih dari 19 ribu orang,” kata Faisal. []

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news intimes.co.id
Fakhrur
Editor