Jelang 2024, Demokrat Nagan Raya Fokus Menangkan Pileg dan Pilpres

- Reporter

Sabtu, 5 Agustus 2023 - 14:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INTIMES.co.id | NAGAN RAYA –Pemilihan Umum (Pemilu) untuk memilih anggota legislatif dan presiden akan dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang. Menjelang tahun pemilihan itu, setiap partai politik mulai disibukkan dengan agenda politiknya masing-masing. Tak terkecuali partai Demokrat.

Partai Demokrat Nagan Raya saat ini tengah fokus pada agenda pemenangan Pemilu 2024 mendatang. Sebagai partai Pemenang pada Pemilu lalu di Nagan Raya, Demokrat bertekat mempertahan kemenangan yang sama di Pemilu 2024 mendatang. Hal ini disampaikan oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Nagan Raya, Edi Kamal.

“Demokrat Nagan Raya ingin mempertahankan kemenangan seperti Pemilu yang lalu. Saat ini kita tengah fokus pada pemenangan pemilihan anggota legislatif dan pemenangan calon presiden yang diusung oleh Koalisi Perubahan” ujar anggota DPRA dari partai Demokrat itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Edi juga menginstruksikan seluruh kader Demokrat Nagan Raya untuk fokus hanya pada dua target utama partai tersebut. Diluar target itu, Demokrat belum menentukan langkah politiknya.

“Kita ingin menekankan kepada kader semua untuk fokus hanya pada target pemenangan Pileg dan Pilpres. Untuk target yang lain kita belum membicarakannya” lanjut Edi.

Ketika dikonfirmasi mengenai rencana Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) untuk Nagan Raya yang juga akan dilakasanakan pada tahun depan, Edi Kamal kamal mengatakan belum mau membicarakannya lebih jauh.

“Untuk Pilkada kita belum membicarakannya. Saat ini kita hanya fokus di Pileg karena hasil Pileg mendatang menentukan langkah kita di Pilkada” tutup sekretaris fraksi Demokrat di DPRA itu.

Follow WhatsApp Channel intimes.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

UNPAB Medan Gelar Silaturahmi Ulama Antar Bangsa Bersama 31 Delegasi Malaysia
Diangkat dari Kisah Nyata Pasien Kurang Mampu di Aceh, BFLF Luncurkan Buku “Ada Cinta di Rumah Singgah”
MIS Ummi Lubuk Pakam Salurkan Donasi Rp 10.450.000 untuk Palestina Melalui Dompet Dhuafa Waspada
Tak Sekadar Kurban, Dompet Dhuafa Waspada Tegaskan Pentingnya Quality Control
Dukung Kebijakan Haji Menag Nasaruddin, Ini Kata Rektor UIN Ar-Raniry
Tim Rimueng Tangkap Pembobol Brankas Berisi Ratusan Juta di Peukan Bada
Jemaah Haji Aceh Bakal Dapat Uang Saku SAR 750
Bupati Abdya Safaruddin Lantik Pengurus Hipelmabdya

Berita Terkait

Jumat, 16 Mei 2025 - 12:17 WIB

UNPAB Medan Gelar Silaturahmi Ulama Antar Bangsa Bersama 31 Delegasi Malaysia

Kamis, 15 Mei 2025 - 14:54 WIB

Diangkat dari Kisah Nyata Pasien Kurang Mampu di Aceh, BFLF Luncurkan Buku “Ada Cinta di Rumah Singgah”

Kamis, 15 Mei 2025 - 14:48 WIB

MIS Ummi Lubuk Pakam Salurkan Donasi Rp 10.450.000 untuk Palestina Melalui Dompet Dhuafa Waspada

Kamis, 15 Mei 2025 - 14:45 WIB

Tak Sekadar Kurban, Dompet Dhuafa Waspada Tegaskan Pentingnya Quality Control

Rabu, 14 Mei 2025 - 21:53 WIB

Tim Rimueng Tangkap Pembobol Brankas Berisi Ratusan Juta di Peukan Bada

Berita Terbaru