Irwandi Cabut Dukungan PNA dari Salman-Yusran, Alihkan ke Safar-Mas Adi di Pilkada Abdya

- Reporter

Rabu, 21 Agustus 2024 - 17:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Safaruddin terima dukungan maju Pilkada Abdya 2024 dari PNA. Foto: Ist

i

Safaruddin terima dukungan maju Pilkada Abdya 2024 dari PNA. Foto: Ist

INTIMES.co.id | JAKARTA – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Nanggroe Aceh (DPP PNA) Irwandi Yusuf mencabut dukungan dari bakal Cabup dan Cawabup Aceh Barat Daya (Abdya) Salman Alfarisi-Yusran di Pilkada 2024.

Pembatalan persetujuan dukungan PNA tersebut dituangkan dalam Surat Keputusan DPP PNA Nomor 1115/PNA/PILKADA/KU-SJ/VIII/2024.

Surat bertanggal 19 Agustus 2024 itu, diteken langsung oleh Ketua Umum DPP PNA Irwandi Yusuf dan Wakil Sekretaris Jenderal VIII Sayuti Bin Chaliluddin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Irwandi menjelaskan, keputusan pembatalan persetujuan dukungan kepada balon bupati dan wakil bupati Salman-Yusran diambil setelah melakukan pengkajian dan diskusi mendalam, baik di internal partai maupun dengan pihak-pihak lainnya.

“Ada sejumlah pertimbangan dari hasil kajian di internal yang melandasi keputusan kami untuk membatalkan dukungan kepada Salman-Yusran,” kata Irwandi kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (21/8).

Selain itu, Irwandi juga menilai jumlah partai pendukung Salman-Yusran sudah cukup syarat untuk mencalonkan diri sebagai bakal cabup dan cawabup Abdya.
Setelah pembatalan dukungan kepada Salman-Yusran, PNA, kata Irwandi juga sudah mengambil keputusan untuk mengalihkan dukungan kepada bakal cabup dan cawabup Abdya Safaruddin-Masadi.

“Keputusan ini juga diambil setelah melakukan kajian yang matang, bahwa PNA menilai Safar-Masadi sebagai sosok yang tepat memimpin Abdya ke depan,” sambungnya.

Mantan Gubernur Aceh ini juga menitipkan pesan agar dua anak muda yang menjadi bakal cabup-cawabup ini bisa menjalan amanah dengan baik dan berpihak kepada masyarakat ketika terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Abdya periode 2024-2029 mendatang.

“Pesan saya kalau mendapatkan amanah jangan untuk memperkaya diri sendiri. Tetapi perkaya lah masyarakat Abdya,” pesannya.

Dalam kesempatan itu, Irwandi juga menekankan, menitipkan Mas Adi kepada Safar untuk dapat menjadi pendampingnya di Pilkada Abdya 2024.

“Saya titip saudara Adi untuk bisa menjadi pendamping Anda,” ujar Irwandi kepada Safar.

Safar yang menerima surat keputusan dukungan PNA tersebut, menyampaikan terima kasih kepada Irwandi.

“Terima kasih pak Irwandi, atas dukungan yang diberikan kepada kami, dan akan segera menjalankan amanah ini, InsyaAllah,” ucap Safar.

Ia mengapresiasi keputusan PNA, yang sebelumnya diakui Safar tak terpikirkan sebelumnya, akan mendukung pasangan Safar-Mas Adi.

“Saya menghargai sosok bang Irwandi, yang juga sosok penentu juga,” sambungnya.

Menurut Safar, Irwandi adalah salah satu Gubernur terbaik di Aceh, yang meninggalkan sejumlah legacy atau program untuk Rakyat Aceh. Bahkan sebagian program di antaranya, diadopsi oleh pemerintah pusat, seperti Jaminan Kesehatan Aceh atau JKA yang dinikmati oleh masyarakat saat ini.

“Saya terima kasih, semoga disambut baik oleh masyarakat,” pungkasnya.[]

Follow WhatsApp Channel intimes.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Lepas Keberangkatan Haji, Bupati Al-Farlaky Harap Jemaah Doakan Aceh di Tanah Suci 
Jemaah Haji Kloter Pertama Terbang ke Tanah Suci, Langsung Pakai Kain Ihram
Dompet Dhuafa Waspada Salurkan Sembako di Deli Serdang
Majelis Arafah Sumut Gelar Safari Subuh ke-145 di Masjid Ubudiyah
UNPAB Medan Gelar Silaturahmi Ulama Antar Bangsa Bersama 31 Delegasi Malaysia
Diangkat dari Kisah Nyata Pasien Kurang Mampu di Aceh, BFLF Luncurkan Buku “Ada Cinta di Rumah Singgah”
MIS Ummi Lubuk Pakam Salurkan Donasi Rp 10.450.000 untuk Palestina Melalui Dompet Dhuafa Waspada
Tak Sekadar Kurban, Dompet Dhuafa Waspada Tegaskan Pentingnya Quality Control

Berita Terkait

Minggu, 18 Mei 2025 - 22:50 WIB

Lepas Keberangkatan Haji, Bupati Al-Farlaky Harap Jemaah Doakan Aceh di Tanah Suci 

Minggu, 18 Mei 2025 - 09:02 WIB

Jemaah Haji Kloter Pertama Terbang ke Tanah Suci, Langsung Pakai Kain Ihram

Minggu, 18 Mei 2025 - 08:30 WIB

Dompet Dhuafa Waspada Salurkan Sembako di Deli Serdang

Minggu, 18 Mei 2025 - 08:00 WIB

Majelis Arafah Sumut Gelar Safari Subuh ke-145 di Masjid Ubudiyah

Kamis, 15 Mei 2025 - 14:54 WIB

Diangkat dari Kisah Nyata Pasien Kurang Mampu di Aceh, BFLF Luncurkan Buku “Ada Cinta di Rumah Singgah”

Berita Terbaru

Daerah

Dompet Dhuafa Waspada Salurkan Sembako di Deli Serdang

Minggu, 18 Mei 2025 - 08:30 WIB