Intimes.co.id – Banda Aceh, Setelah pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh terpilih untuk periode 2025-2030, Kelompok Forum Komunikasi Pimpinan Kabupaten/Kota (FKPP) Aceh, yang diketuai oleh Razali, menghimbau kepada seluruh masyarakat Aceh untuk menjaga situasi politik dan keamanan (kamtibmas) yang kondusif. Minggu, (23/03/2025).
Himbauan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran transisi pemerintahan dan menciptakan iklim yang damai pasca pelantikan Gubernur yang baru.
“Mengajak seluruh masyarakat Aceh untuk bersama-sama menjaga situasi politik dan kamtibmas yang kondusif pasca pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh masa jabatan 2025-2030,” ujar Razali.
Razali juga menekankan pentingnya dukungan terhadap kebijakan pemerintah untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Aceh. “Mari kita dukung kebijakan pemerintah demi kesejahteraan masyarakat. Ayo bersama kita jalin silaturahmi agar terciptanya perdamaian yang abadi di bumi Serambi Mekkah ini,” tambahnya.
Himbauan ini diharapkan dapat memperkuat persatuan dan kesatuan masyarakat Aceh, serta memastikan stabilitas politik dan keamanan tetap terjaga selama masa kepemimpinan yang baru. Masyarakat diingatkan untuk selalu menjaga kerukunan dan menghindari tindakan yang dapat merusak kedamaian di provinsi tersebut.
Dengan semangat kebersamaan, FKPP Aceh optimis bahwa masyarakat akan mendukung terciptanya situasi yang aman dan damai, guna membangun Aceh yang lebih maju dan sejahtera.