INTIMES.co.id  BANDA ACEH –   Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Aceh, resmi mendaftar sebagai calon peserta Pemilu 2024 ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah Aceh (DPD) Partai Gerindra Fadhlullah (Dekfad) didampingi sejumlah pengurus menyerahkan langsung berkas pendaftaran ke Kantor KIP Aceh di Banda Aceh, Sabtu, (13/5/2023).

Berkas pendaftaran Partai Gerindra menjadi calon peserta Pemilu 2024 diterima Ketua KIP Aceh Syamsul Bahri didampingi jajaran komisioner dan staf lembaga penyelenggara pemilihan umum tersebut.

Ketua Divisi Perencanaan dan Logistik Pemilu KIP Provinsi Aceh Ranisah di Banda Aceh, Sabtu, mengatakan puluhan bacaleg yang didaftarkan tersebut untuk pemilihan Anggota DPR Aceh.

“Pendaftaran bacaleg Partai Gerindra sudah kami terima. Selanjutnya, kami akan memeriksa kelengkapan dokumen persyaratan masing-masing bacaleg yang didaftarkan,” kata Ranisah.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah Aceh (DPD) Partai Gerindra Fadhlullah (Dekfad) didampingi sejumlah pengurus, melakukan Konferensi Pers Kepada Awak Media  (Foto:Intimes.co.id)

Dokumen persyaratan di antaranya surat pengajuan bakal calon dari partai politik pengusung, surat pernyataan masing-masing bakal calon yang mendapat persetujuan dan ditandatangani pimpinan partai politik di tingkat pusat serta lainnya sesuai yang dipersyaratkan.

“Kami juga akan memeriksa seluruh dokumen yang diunggah melalui aplikasi sistem informasi pencalonan atau silon. Apabila lengkap, kami akan buatkan berita acaranya. Jika tidak, akan disampaikan untuk diperbaiki. Masa perbaikan berlangsung hingga 14 Mei 2023,” katanya.
Ketua Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Aceh Fadhlullah mengatakan, Sebanyak 81 balaceg untuk DPRA untuk pemilu 2024 terlah di siapkan.

“Kita telah menyiapkan terbaik sebanyak 53 laki-laki dan 28 Perempuan ” kata Dek Fad.

Gerindra Aceh menargetkan, jelas dia, dapat memperoleh kemeangan yang maksimal, dimana disetiap dapil dapat memperoleh 1 kursi, secara khusus di dapil 2 untuk mendapat kembali mempertahankan kemenangan dua kursi. Target kita maksimal paking tidak satu dapil satu kursi, yang  paling utama adalah seluruh caleg dan mesin partai nantinya akan bekerja keras memenangkan bapak prabowo subianto menjadi presiden di pemilu 2024″. tegas dek Fad.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news intimes.co.id
Adi Khairi
Editor
Rahmadi Aulia
Reporter