INTIMES.co.id  | JAKARTA  –  Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong memberikan pesan bagi rakyat Indonesia, khususnya pencinta sepakbola. Hal itu terkait kemenangan Indonesia atas Korea Selatan.

Dikutip dari detikSport, Indonesia mengalahkan Korsel di perempatfinal Piala Asia U-23 2024. Dalam pertandingan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Jumat (26/4/2024) dini hari WIB, Indonesia menang adu penalti 11-10.Selama laga berjalan sampai babak tambahan, Korsel vs Indonesia selesai 2-2.

Indonesia unggul dua kali dengan brace Rafael Struick. Sementara balasan Taeguk Warriors tercatat sebagai gol bunuh diri Komang Teguh dan gol Jeong Sang-bin.

Di babak adu penalti, 11 eksekutor Indonesia sukses. Pratama Arhan menjadi penentu kemenangan, sebelumnya Ernando Ari mampu memblok sepakan Lee Kang-hee.

Timnas U-23 mendapat dukungan besar dari suporter di stadion dan di seluruh penjuru tanah air. Oleh karena itu, Shin Tae-yong mengucapkan terima kasih meski perasaannya campur aduk karena menyingkirkan Indonesia negara asalnya.

“Saya senang dan bahagia, tapi pada saat yang bersamaan sangat menyedihkan dan sulit. Tapi sekarang, saya melatih Timnas Indonesia. Kami ada di posisi di mana kami harus berusaha yang terbaik untuk Indonesia, dan kami benar-benar melakukannya,” kata Shin Tae-yong seperti dikabarkan oleh Joongang Ilbo.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih pada para suporter Indonesia yang begadang dan mendukung saya,” kata dia menambahkan.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news intimes.co.id

Sumber : Detik.com